Bagaimana cara membuat toner cuka apel? Beberapa tahun yang lalu nge-trend toner yang dibuat dari cuka apel dan diklaim bisa membuat kulit wajah bersih dari jerawat, benarkah demikian? Ternyata toner yang terbuat dari cuka apel memberikan beragam manfaat untuk kulit seperti menyamarkan flek hitam akibat sinar matahari, meratakan warna kulit, memperbaiki pH kulit wajah, anti-aging, dan mengecilkan pori-pori.
Apakah Cuka Apel Bisa Digunakan Sebagai Toner?
Mungkin dari anda ada yang masih ragu untuk menggunakan toner cuka apel. Bisa saja ada yang kurang percaya dengan manfaatnya atau ragu apakah bisa cuka apel digunakan sebagai toner pada wajah? Jawabannya bisa, asalkan penggunaannya tepat dan disesuaikan dengan jenis kulit.
Perlu anda ketahui bahwa setiap penggunaan skincare apapun harus disesuaikan dengan jenis kulit kita dan penggunaannya juga harus tepat. Ini dilakukan agar kulit tidak mengalami iritasi.
4 Cara Membuat Toner Cuka Apel
Di bawah ini kami berikan 4 cara membuat toner cuka apel yang sesuai dengan jenis kulit anda. Sebenarnya caranya sangat mudah, bahkan tidak merepotkan sama sekali. Bahan yang perlu disiapkan adalah cuka apel, air mineral, dan juga botol bersih.
Setelah itu campurkan semua bahan ke dalam botol bersih dan kocok sampai tercampur merata. Kini toner cuka apel pun sudah siap untuk anda gunakan. Sedangkan untuk perbandingan antara cuka apel dengan air bisa disimak penjelasan di bawah ini yang perlu disesuaikan dengan jenis kulit anda.
1. Kulit Kering
Kalau anda mempunyai jenis kulit kering, sudah pasti cara membuat toner cuka apelnya berbeda dengan jenis kulit lain. Ketika membuat toner dari cuka apel, perbandingan yang digunakan yaitu 1:3 untuk cuka apel dan air mineral. Kalau anda menggunakan 3 sendok makan cuka apel maka campurkan dengan 9 sendok makan air mineral.
Takaran tersebut perlu anda terapkan, dan jangan sesekali melebihkan takaran dari cuka apelnya agar kulit tidak kering. Ini disebabkan cairan asam di cuka apel bisa membuat kulit jadi kering. Berhati-hatilah dan tetap teliti selama penggunaannya ya.
2. Kulit Sensitif
Memiliki jenis kulit sensitif memang sangat tricky untuk pemilihan skincare dan makeup. Nah, kalau anda mempunyai jenis kulit yang satu ini, sebaiknya berhati-hati juga dalam penerapan cuka apel ke wajah sebagai toner. Cuka apel mempunyai kandungan asam yang tinggi dan juga cukup keras. Tidak hanya itu, kadar pH yang tinggi membuat kulit rentan teriritasi dan meninggalkan ruam merah.
Cara membuat toner dari cuka apel bagi pemilik kulit sensitif yaitu anda harus memakai perbandingan 1:4. Misalnya 4 sendok makan cuka apel bisa anda tambahkan dengan 16 sendok makan air mineral. Dari sini dapat kita lihat bahwa takaran air dalam pembuatan toner cuka apel bagi kulit sensitif lebih banyak.
3. Kulit Berminyak
Telah menjadi rahasia umum bahwa toner cuka apel diviralkan beberapa tahun lalu karena diyakini bisa mengatasi jerawat di kulit dan mengurangi minyak di wajah. Kalau anda punya jenis kulit berminyak, cara membuat toner cuka apel juga berbeda dengan jenis kulit yang lain.
Bagi pemilik kulit berminyak harus menggunakan takaran 1:1, jika anda menggunakan 5 sendok makan cuka apel maka ditambahkan dengan 5 sendok makan air mineral.
4. Kulit Normal
Dan yang terakhir adalah jenis kulit normal, cara membuat cuka apel untuk jenis kulit ini perbandingannya 1:2 ya. Misalnya anda mencampurkan 5 sendok makan cuka apel dan ditambahkan dengan 10 sendok makan air mineral. Ketika anda menggunakannya sebagai toner, akan lebih baik langsung dibilas dan keringkan dengan kain bersih khusus wajah.
Cara Menggunakan Toner Cuka Apel
Setelah mengetahui cara membuat toner cuka apel sesuai dengan jenis kulit, di poin pembahasan ini anda akan mengetahui bagaimana cara menggunakannya. Ikuti beberapa langkah berikut:
- Langkah pertama bersihkan wajah dengan facial wash yang biasa anda gunakan.
- Keringkan wajah dengan kain khusus untuk wajah.
- Celupkan kapas ke dalam toner cuka apel yang sudah anda buat.
- Peras sisa air yang menempel di kapas, usapkan secara lembut ke seluruh area wajah dan hindari bagian mata agar tidak terjadi iritasi.
Pada beberapa orang, setelah penggunaan cuka apel ini bisa saja membuat kulit terasa kering atau panas. Maka dari itu sangat disarankan gunakan pelembab setelah menggunakan toner ini. Toner cuka apel bisa anda pakai sekali atau dua kali dalam satu minggu.